Wednesday, December 30, 2015

7 Fakta Tentang Vitamin D Yang Perlu Diketahui

Vitamin D adalah vitamin multi-fungsi yang bisa memberi berbagai macam manfaat, mulai dari pembentukan tulang yang lebih kuat sampai dan pencegahan untuk berbagai macam penyakit seperti diabetes dan kanker.

Berikut ini kami sajikan 7 fakta umum tentang vitamin D yang perlu pembaca ketahui:


1. Vitamin D Untuk Tulang


Vitamin D sangat penting untuk tulang yang kuat. Vitamin ini membantu tubuh pembaca untuk menyerap kalsium dari makanan. Bagi orang dewasa, mengkonsumsi vitamin D secara berkala bisa membantu mencegah pengapuran tulang. Anak-anak membutuhkan vitamin D untuk mencegah kekurangan kalsium yang bisa menyebabkan berbagai macam kelainan tulang.


2. Vitamin D dan Diabetes


Kekurangan vitamin D bisa menyebabkan diabetes tipe 2. Mengkonsumsi kekurangan vitamin D secara berkala dan menjaga berat tubuh yang ideal bisa menekan kadar gula pembaca.



3. Vitamin D dan Depresi



Vitamin D merupakan vitamin yang penting dalam pengembangan dan pembentukan otak. Sebuah studi menunjukan, mengkonsumsi vitamin D secara berkala bisa mengatasi depresi ringan.



4. Vitamin D dan Kanker Usus



Sebuah studi menunjukan, orang-orang yang mengkonsumsi vitamin D secara cukup memiliki kemungkinan yang lebih rendah untuk terkena kanker usus.


5. Vitamin D dan Serangan Jantung dan Stroke


Sebuah studi menunjukan kekurangan vitamin D bisa menyebabkan serangan jantung dan stroke. Walaupun ada berbagai macam faktor selain vitamin D yang bisa menyebabkan serangan jantung dan stroke namun tidak ada salahnya bila kita mengkonsumsi vitamin D secara berkala.


6. Makanan yang Kaya Akan Vitamin D


Makanan-makanan seperti salmon, ikan pedang dan makarel memiliki kandungan vitamin D yang tinggi. Mengkonsumsi makanan-makanan tersebut bisa memberikan tubuh pembaca dosis vitamin D yang cukup.



7.Berjemur



Berjemur selama 5-10 menit pada pagi hari bisa memberikan tubuh vitamin D yang cukup. Ketika sinar matahari menyinari kulit pembaca, secara otomatis tubuh akan membuat vitamin D nya sendiri. Bagi balita sangat disarankan untuk berjemur selama 5-10 menit setiap pagi.

No comments:

Post a Comment